5 Manfaat Jika Perusahaan Menggunakan Aplikasi Learning and Development
Aplikasi learning and development di zaman sekarang ini merupakan sebuah hal yang sangat vital untuk perkembangan sebuah perusahaan. Learning and development merupakan sebuah proses pengembangan skill yang diadakan oleh sebuah perusahaan untuk melatih dan memberikan tambahan kapabilitas karyawan. Dengan melakukan learning and development ini kompetensi dasar pada satu unit kerja akan tercapai.
Apa sih manfaat dari aplikasi learning and development? Dan kelebihan apa yang ditawarkan dari aplikasi learning and development ini? Dan apa saja fitur – fitur dari aplikasi learning and development? Kita akan membahas mengenai manfaat penggunaan aplikasi learning and development di sebuah perusahaan secara lebih mendetail.
Pengertian Aplikasi Learning And Development
Sebelum beranjak ke manfaat, sebaiknya kita membahas mengenai pengertian dari aplikasi learning and development. Aplikasi learning and development adalah sebuah aplikasi bagian dari software HR, yang memiliki fokus pada pengelolaan, pemetaan kompetensi, dan digunakan untuk proses pengembangan skill dan kompetensi.
Aplikasi learning and development ini sering juga disebut dengan nama Learning Management System (LMS) di dunia HR. Bayangkan jika anda melakukan proses ini secara manual tanpa adanya bantuan dari aplikasi learning and development, tentunya akan membutuhkan waktu yang lama untuk mengelola proses ini. Aplikasi learning and development ini dengan mudah mengelola jenis training, konten, budget, dan lain-lain dengan cepat. Sehingga perkembangan karir karyawan di dalam perusahaan akan lebih terstruktur dan sistematis.
Manfaat Jika Perusahaan Menggunakan Aplikasi Learning and Development
Ada beberapa manfaat penggunaan aplikasi learning and development yang bisa didapatkan. Berikut ini adalah manfaat penggunaan aplikasi learning and development:
- Menghemat Waktu Dan Biaya
Aplikasi learning and development memiliki manfaat untuk mempersingkat waktu dan juga biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan yang akan mengadakan training dan pelatihan.
Dengan menggunakan aplikasi ini juga akan membantu perusahaan lebih mengorganisir segala kebutuhan dan semua kegiatan yang berkaitan dengan pelatihan dan pengembangan skill.
- Mudah Untuk Melihat Perkembangan Pelatihan
Aplikasi learning and development memiliki kelebihan untuk melihat progres dan perkembangan kemampuan setiap karyawan yang mengikuti pelatihan. Sebagai contoh perusahaan dapat memantau aktivitas belajar atau hasil belajar dari karyawan dengan fitur yang ada di software learning and development, sehingga proses pelatihan dan training bisa berjalan sesuai dengan rencana.
- Evaluasi Efisiensi Pembelajaran
Tidak perlu menggunakan metode manual yang akan menghabiskan waktu yang lebih banyak, dengan aplikasi learning and development ini semua hal yang berhubungan dengan pembelajaran terintegrasi sehingga kita bisa mengetahui apakah program yang diadakan memang tepat sasaran atau tidak.
- Lebih Transparan Dalam Hal Penggunaan Budget Karyawan
Di dalam aplikasi learning and development terdapat beberapa kelebihan diantaranya perhitungan anggaran dalam melakukan pelatihan karyawan, perusahaan dapat menentukan cara perhitungan anggaran yang bisa disesuaikan dengan anggaran utama perusahaan yang ada. Penggunaan anggaran yang digunakan sebagai pelatihan ini tercatat dengan jelas, sehingga bisa dilihat secara transparan.
- Personalisasi Karyawan
Dengan menggunakan aplikasi learning and development perusahaan dapat mengetahui hasil pelatihan dan perkembangan selama proses pengembangan skill. Jadi setiap karyawan yang mengikuti pelatihan akan lebih terpantau secara individu, sehingga untuk kedepannya bisa dilakukan pelatihan lanjutan kekurangan yang dimiliki oleh karyawan.
Personalisasi karyawan ini terbukti menjadi salah satu faktor kepuasan karyawan dalam bekerja di sebuah perusahaan. Selain itu kepercayaan diri juga akan meningkat, sehingga hasil kerja juga menjadi maksimal.
Itulah penting memperoleh manfaat dari aplikasi Learning and Development.
Salah satu Aplikasi learning and development yang dapat digunakan oleh perusahaan adalah Software learning and development dari LinovHR. Banyak fitur yang dapat dimanfaatkan perusahaan dengan menggunakan Aplikasi dari LinovHR ini, seperti Fitur Budget Calculation untuk menghitung anggaran setiap kali pelatihan dilakukan atau Fitur Activity Catalog untuk memantau setiap aktivitas pelatihan karyawan.
Manfaatkan platform yang handal dari LinovHR untuk mendukung program learning and development perusahaan dan meningkatkan produktivitas karyawan secara optimal.
0 Response to "5 Manfaat Jika Perusahaan Menggunakan Aplikasi Learning and Development"
Post a Comment